Popular Posts

2nd. VGA Card dan Sejarah Perkembangannya



VGA card,,,,,,,,
Apa yaa yang dimaksud dengan VGA Card?
     VGA ( Video Graphics Array ) atau sering disebut Kartu Grafis adalah bagian dari perangkat keras yang diinstal dalam kompuer yang bertanggung jawab untuk rendering gambar pada monitor komputer atau layar tampilan. Disebut array ‘susunan;jajaran;alih – alih adapter karena sejak awal diproduksinya, ia diimpletansikaan sebagai satu chip. Ini dikenal dengan istilah ASIC ( A Single Chip ). Chip VGA m,enggantungkan chip – chip Motorola 6845 dan lusinan chip – chip lainnya yang dulu menutupi penuh seluruh papan ISA pada kartu grafis MDA, CGA dan EGA.
Implementansi satu chipnya juga memudahkan para pembuat motherboard untuk menanamkan chip tersebut di motherboard – motherboard produksi mereka.

Sebenarnya , istilah VGA card yang digunakan sekarang ini kurang tepat penggunaanya. Mengapa? Karena istilah VGA sebenarnya mengacu padasuatu komponen modul pengendali grafis yang digunakan oleh PC IBM dengan resolusi spesifik 640 x 480 dan berwarna. Kesalahan ini berawal dari bergesernya referen makna istilah VGA menjadi standar display komputer analog.
Sejarah Perkembangan VGA
·         Perkembangan VGA tahun 1980
Pada sebuah PC ada 3 komponen yang sangat berperan penting dalam hal kinerja grafis: prosessor, memory, dan kartu VGA. VGA (Video Graphics Adapter ) adalah standar tampilan komputer analog. VGA juga bisa diartikan sebagai komponen yang tugasnya menghasilkan visual dari komputer dan hardware yang memberikan perintah kepada monitor untuk menampilkan keluaran visual yang dapat kita lihat.VGA pertama kali dipasarkan pada tahun 1987 oleh IBM (International Bushiness Machines Corporation ). IBM adalah salah satu perusahaan AS yang membuat/memproduksi perangkat keras dan perangkat lunak. IBM didirikan pada 15 juli 1911 dan beroperasi pada tahun 1888 yang berpusat di Armonk, New York, AS.
VGA terdiri dari 2 jenis , yaitu :
1.      VGA onboard
VGA onboard adalah unit pemroses yang telah menyatu pada motherboard, maka VGA card tidak diperlukan lagi. Keberadaan chipset VGA onboard ini tidaklah bersifat tetapkarena VGA onboard ini dapat diatur untuk tisak aktif jika user ingin memasang VGA card yang diinginkannya.
Sejak IBM PC lahir pada yahun 1981 nyaris semua PC mempunyai memory terpisah untuk frame buffer, yaitu block memory dimana gambar yang keluar di layar monitor dipetakan. Ini bukan masalah bagi sistem yang memiliki video monochrome berbasis karakter. Karena frame buffer yang diperlukan hanya 2 KB. Tetapi GUI ( Graphical User Interface ) yang berbasis modern yang memerlukan layar bit mapped yang beresolusi tinggi dan warna sejati yang rakus memori. Layar beresolusi 640 x 480 pixel dengan warna 8 bit meminta frame buffer sebesar 300 KB, sementara layar beresolusi 1024 x 768 pixel dengan warna 24 bit memerlukan memori sebesar 2,25 MB.
Frame buffer yang dedicated, berukuran tetap. Tidak peduli mode layar yang sedang digunakan frame buffer harus mampu mengakomodasi esolusi paling tinggi dan kedalaman warna terbaik yang dapat didukungnya . sofware tidak bisa memanfaatkan memori sisa dari frame buffer walaupun yang digunakan adalah resolusi rendah dan 16 warna. Ini penyebabnya oleh cara pemaketan video dan konfigurasinya dalam sub sistem grafis yang khusus. Dengan demikian, bermega – mega byte memori tersia – siakan. UMA (Unified Memory Architecture ) menyatukan frame buffer dengan memori utama.
·         VGA External (dengan kartu VGA )
Sejak sistem PC IBM pertama, didalam komputer pasti ada unit kartu grafis, entah itu CGA, EGA, MCGA, VGA atau yang lain. Dengan menggunakan UMA ( Unified Memori Architecture ). Jika dulu sebuah kartu grafis 8 bit dengan memory 512 KB yang dapat menampilkan 256 warna pada resolusi 640 x 480 sudah cukup, maka sekarang tidak lagi. Kebutuhan minimal untuk komputermultimedia adalh kartu grafik 64 bit dengan memori 1 MB.

2.      Sejarah perkembangan 3D Graphics
Saat ini teknologi sudah semakin canggih dan berkembang, para developer GPU( Graphics Processing Unit ) mulai meningkatkan kemampuan mereka dalam menghasilkan  sebuah VGA card yang bagus.
Berikut ini adalah beberapa VGA dari yang pertama hingga yang sekarang ini :
§  S3 ViRGE
Kepanjangan dari “ ViRGE adalah Virtual Graphics Engine “, VGA ini merupakan generasi pertama yang telah menggunakan teknologi 3D Graphics. S3 ViRGE memiliki spec. 64 bit menawarkan 4 MB memory onboard, core dan memory clockspeeds up to 66 MHz dan juga telah mendukung fitur – fitur seperti Bilinear dan Trilenear texture filtering, MIP mapping, Alpha blending, Z- buffering , dan 3D tekstur lainnya.


§  ATI RAGE 3D & RAGE II
ATI RAGE II memiliki spec. 32 bit memory bus, dan memorynya hanya 2 MB. Karena kelemahan yang ada pada ATI RAGE 3D maka dibuatlah lagu seri ke 2nya yang diberi nama RAGE II yang memiliki spec. 8 MB SDRAM, 64 bit memory bus, memory clocspeeds uo to 60 MHz, serta mendukung kemampuan untuk memutar DVD Playback.

§  NVIDIA NV3
VGA ini adalah buatan pertama dari Nvidia, VGA ini juga dibuat dengan design teknologi Microsoft’s DirectX 5 API. NVIDIA NV3 memiliki spec. 4 MB memory, 100 MHz core clockspeeds, bandwith 1.6 GB/s, 206 MHz RAMDAC dan mendukung AGP 2x.

§  NVIDIA NV4
VGA ini merupaka penerus dari NVIDIA NV3, namun NVIDIA NV4 tidak ada penambahan yang signifikan dalam spec. seperti memory maksimum ditambah menjadi 16 MB dan mempunya clockspeeds pada 110 MHz, tetapi Nvidia manambahkan beberapa kemampuan pada NVIDIA NV4 seperti teknologi “second

Pixel pipeline” 32 bit dan fitur Trilinear filtering.

§  NVIDIA GEFORCE 256
VGA Nvidia ini memiliki kecepatan performa 2 kali lebih cepat daripada seri-seri sebelumnya, vga ini memiliki spec. DirectX 7, 4-pixel Rendering pipeline dan sebuah fitur bernama  “cube environment mapping”yaitu yang gunanya untuk menciptakan efek real time reflection.

§  NVIDIA GEFORCE SERIES 2
Ini merupakan vga Nvidia pertama yang menghadirkan fitur baru, yaitu pixel shader dengan sebutan “Nvidia Shading Rasterizer (NZR)”.

§  ATI RADEON R520
VGA ini menghadirkan spec. memory yanglebih efisien, kualitas image yang lebih baik danperforma yang optimal. Selain itu vga ini memilikifitur seperti kemampuan High Dynamic Range(HDR) lighting.

§  NVIDIA GEFORCE 9 SERIES
VGA ini merupakan keluaran dari Nvidia yangpaling populer dikalangan masyarakat, karenatermasuk vga “High End”dan yang paling terkenalyaitu NVDIA GEFORCE 9800 GTX yang memiliki128 stream processor, dan 256-bit memory bus.
               
§  NVIDIA GEFORCE 200 SERIES
VGA ini memiliki chipset keluaran terbaru dariNvidia berhasil memaukkan 1.4 billion transistor kedalam GPU. VGA ini juga merupakan seri Nvidiayang paling terkencang dan kemampuan yang
powerful.

Pertimbangan membeli Video Card, yaitu:
1.      Pertimbangan pertama ketika membeli kartu grafis adalah memastikan bahwa ia mampu menampilkan resolusi monitor terbaik untuk komputer anda. Untuk Liquid Crystal Display (LCD) monitor ini berarti harus mendukung resolusi asli. Untuk monitor Cathode Ray Tube (CRT) tidak memiliki resolusi asli. Dalam hal ini, pastikan kartu grafis ini mampu mendukung resolusi tertinggi, walaupun pada monitor CRT akan sering digunakan pada resolusi yang lebih rendah.

2.      Pertimbangan kedua adalah on-board memori. Kartu grafis harus bekerja sangat keras untuk membuat gambar ke layar. Tidak seperti file teks, gambar grafis adalah file yang jauh lebih besar terdiri dari jumlah besar data yang harus diproses oleh kartu grafis atau video. Kartu grafis yang lebih cepat memiliki chip memori sendiri untuk melakukan fungsi ini agar tidak mengambil pada random access memory sistem (RAM).

Ini tidak berarti bahwa kartu grafis dengan memori tersendiri akan memuaskan, tetapi banyak juga yang tergantung pada memori utama dari komputer dan mengambil sejumlah RAM utama. Sistem RAM yang lebih lebih simpel secara mekanik jika menggunakan onboard, tetapi untuk penggemar game dan multimedia, kartu grafis dengan memori tersendiri adalah pilihan yang lebih baik. Hal ini juga berlaku bagi mereka yang ingin menonton, bekerja dengan atau mengedit film.
The graphics processing unit (GPU) adalah sebuah chip yang mirip dengan unit pengolahan komputer (CPU). GPU pada kartu grafis memproses data dalam garis sejajar disebut “pipelines” kartu grafis, semakin cepat ia dapat memproses data, semakin baik hasilnya. Beberapa komputer menggunakan kartu fitur dual GPU untuk performa tambahan. Faktor lain yang bermain dalam kinerja adalah termasuk kecepatan bus dan jenis memori on-board kartu grafis yang mendukung.
Karena kartu grafis bekerja keras, maka ia menghasilkan panas. Untuk alasan inilah video card biasanya menggunakan built-in fans. Fans bisa diam atau berisik, tergantung pada model kartu. Performa tinggi kartu video tanpa kipas juga tersedia. Kartu ini menggunakan aluminium pendingin untuk menarik panas dari GPU. Keuntungan dari kartu grafis tanpa kipas adalah kurang kebisingan; kerugiannya adalah membebani memori utama. Jika memori RAM komputer Anda adalah 1024MB dan Anda menggunakan VGA card onboard maka sejumlah sekian MB akan disharing dari RAM kepada VGA. Dengan demikian maka memori utama akan muncul hanya 960MB misalnya.
Memasang kartu grafis sangat mudah. Kartu ini memiliki interface yang dipasang ke port atau slot di dalam komputer pada motherboard. Motherboard yang lebih tua menawarkan Advanced Graphics Port (AGP) interface, sedangkan Motherboard yang lebih baru memiliki Peripheral Computer Interface Express (PCIe) interface. Sebuah kartu grafis PCIe tidak dapat diinstal ke slot AGP, dan visa-versa, jadi pastikan untuk mendapatkan kartu yang kompatibel dengan sistem Motherboard anda.
Port eksternal pada kartu grafis dapat memungkinkan sebuah monitor tambahan yang terpasang untuk game atau untuk menampilkan grafis lanjutan yang dapat tersebar di dua monitor. Kartu grafis mungkin juga memiliki “S-Video Out” port untuk mengirimkan sinyal ke sebuah televisi, atau High Definition Multimedia Interface (HDMI) port.
Harga VGA sangat bervariasi, para penggila game rata-rata menggunakan kartu grafis dalam kisaran harga 1-3 juta rupiah. Bagi seseorang yang menggunakan komputer untuk keperluan yang lebih
umum, kartu grafis lebih murah sudah cukup untuk melakukan pekerjaan. Yang penting bisa menampilkan pekerjaan.


 Video-video tentang Video Graphic
 

 video lain :
1.  http://www.youtube.com/watch?v=A4HQq6EcACA&feature=relmfu
2. http://www.youtube.com/watch?v=LS6R1JoJeJs




Share your views...

1 Respones to "2nd. VGA Card dan Sejarah Perkembangannya"

Salohot Nasution mengatakan...

makasih infonya..


19 Mei 2016 pukul 03.19

Posting Komentar

 

Categories

About Me

Foto Saya
bersama kita bisa
satukan hati tekatkan jiwa untuk maju !
Lihat profil lengkapku

Our Partners

© 2012 Suka - Suka Gue yang penting happy